BlackBerry Z10 Mengalami Penurunan Harga Hingga 75%

PukiTech - Dikabarkan dari produsen asal Kanada yakni BlackBerry, yang kabarnya di pertengahan tahun 2013 ini mengalami kerugian yang cukup banyak sehingga membuat keuangannya anjlok. Kerugian yang dialami pihaknya ini ternyata mempengaruhi akan pasaran produk miliknya, contohnya saja untuk produk terbarunya yang belum lama ini diluncurkan dengan nama BlackBerry Z10 tengah mengalami penurunan harga yang cukup drastis hingga 75%.

BlackBerry Z10
BlackBerry Z10
Perlu diketahui penurunan harga Blackberry Z10 telah diklaim oleh pihak Blackberry sendiri yang menyatakan pihaknya meminta untuk penurunan harga untuk seri Z10 dan telah meminta kepada seluruh toko ritel ataupun situs penjualan di internet untuk segera merespon permintaannya tersebut. Meskipun dengan perjanjian kontrak 2 tahun telah disepakati sejak peluncuranya, BlackBerry tetap meminta agar hal tersebut dipenuhi.

Sebelumnya harga uang muka yang dipatok pada Verizon dan AT & T sebesar $199 (Rp 1,9 jutaan), setelah mengalami penurunan, sekarang tersedia hanya dengan membayar uang muka sebesar $49 (Rp 990 ribuan) saja. Sedangkan untuk toko ritel seperti Best Buy dan Amazon, saat ini dapat di beli dengan hanya membayar uang muka sebesar $ 49 atau setara dengan 490 ribuan rupiah.

Dari kebijakan penurunan harga yang dilakukan untuk seri Z10, sekarang hanya meraut total harga sebesar $700 (Rp 7 jutaan), akan tetapi kebijakan harga tersebut masih menjadi pilihan yang terbaik bagi konsumen di Amerika Serikat, mengingat harga untuk ponsel dari produsen lain saat ini masih di hargai $199 atau setara dengan Rp 1,9 jutaan.

Tentunya kebijakan tersebut banyak yang mengharap akan diterapkan juga di opsel-opsel seluruh dunia. Namun hingga saat ini kebijakan tersebut masih berlaku di AS saja. Mungkinkah akan berlaku di Indonesia juga? kita nantikan aja perkembangan berita selanjutnya.


BlackBerry Z10 Mengalami Penurunan Harga Hingga 75% 9 Out Of 10 Based On 10 Ratings. 9 User Reviews.
Share 'BlackBerry Z10 Mengalami Penurunan Harga Hingga 75%' On ...

Ditulis oleh: pukitech - Sunday, July 14, 2013

Belum ada komentar untuk "BlackBerry Z10 Mengalami Penurunan Harga Hingga 75%"

Post a Comment